Recent Activity
Testimonial
Pak AW menanamkan nilai-nilai kehidupan,
seperti semangat pantang menyerah, membantu setiap orang dengan tulus,
rendah hati dan berserah kepada Tuhan.
Contact
Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan hubungi saya
Social
|
CHINA WEST MATHEMATICS OLYMPIADS 2016 13 - 18 AGUSTUS 2016
Wardaya College membuka pendaftaran Tim Indonesia untuk China West Mathematics Olympiads
Yang diselenggarakan:
Hari / Tanggal: Sabtu s.d Kamis / 13 s.d 18 Agustus 2016
Tempat: Kota Mianyang, Propinsi Sichuan, China
China West Mathematics Olympiads (CWMO) diadakan oleh CAST (China Association of Science and Technology) dan China Mathematics Olympiad Committee. Olimpiade ini sudah diadakan sejak tahun 2001 untuk siswa/I China bagian tengah dan barat.
Tahun 2016, CWMO diadakan di kota Mianyang, provinsi Sichuan dari tanggal 13 – 18 Agustus. Mianyang merupakan kota terbesar kedua di Provinsi Sichuan dan dikenal sebagai kota yang unik untuk Sains dan Teknologi di Cina, selain merupakan kota yang bersejarah dan berbudaya.
Jadwal kegiatan
Jumat 12 Agustus 2016:
Keberangkatan menuju China
Sabtu, 13 Agustus 2016:
Registrasi peserta
Minggu, 14 Agustus 2016:
Upacara pembukaan
Senin, 15 Agustus 2016:
Tes hari pertama
Selasa, 16 Agustus 2016:
Tes hari kedua
Rabu, 17 Agustus 2016 :
Kunjungan ke Museum dan tempat wisata
Sore hari upacara penutupan
Kamis, 18 Agustus 2016:
Kembali ke Indonesia
Pendaftaran paling lambat tanggal 28 Mei 2016 pkl 16.00 WIB dan biaya sebesar Rp. 15.000.000,- (Tiket pesawat PP, akomodasi, visa, registrasi dan pelatihan).
Jadwal Pelatihan:
- 24 Juni – 30 Juni 2016
- 11 Juli – 24 Juli 2016
- 7 Agustus – 10 Agustus 2016
Info & Pendaftaran hubungi wardaya Customer care:
02129336036 / 0816950875
PIN BB 2851CA3E / WA 085714058250
Wardaya College
Education Center for Concepts and Olympiads
www.wardayacollege.com
www.antonwardaya.com
-- Back to News & Events
|